TEKNIK INDUSTRI

UNIVERSITAS MALIKUSSALEH

Page : ALUMNI

ALUMNI

Pelacakan lulusan sebagai salah satu instrumen penting dalam mengevaluasi learning and teaching process dan untuk membina hubungan dengan alumninya. Hasil pelacakan lulusan menjadi salah satu instrumen penting dalam melakukan evaluasi dan penyesuaian kompetensi lulusan dengan perkembangan kebutuhan dunia kerja dan tantangan karir. Untuk itu, hasil pelacakan lulusan dijadikan dasar evaluasi dan penyesuaian kurikulum pendidikan dan pengembangan program studi. Pelacakan lulusan di tingkat institusi dikoordinasikan oleh bagian Hubungan Alumni. Selain pada tingkat institusi, pelaksanaan pelacakan lulusan juga dilakukan oleh program studi atau departemen terkait dengan kepentingan akreditasi dan kepentingan spesifik lainnya.

Partisipasi   alumni   dalam   mendukung   pengembangan   akademik Jurusan/Program Studi dalam bentuk:

  1. Sumbangan dana
  2. Sumbangan fasilitas
  3. Keterlibatan dalam kegiatan akademik
  4. Pengembangan jejaring
  5. Penyediaan fasilitas untuk kegiatan akademik
  6. Masukan untuk perbaikan proses pembelajaran
  7. Informasi pekerjaan

Partisipasi lulusan dan alumni dalam mendukung pengembangan non- akademik Jurusan/Program Studi dalam bentuk:

  1. Sumbangan dana
  2. Sumbangan fasilitas
  3. Keterlibatan dalam kegiatan akademik
  4. Pengembangan jejaring
  5. Penyediaan fasilitas untuk kegiatan akademik.