TEKNIK INDUSTRI

UNIVERSITAS MALIKUSSALEH

Kuliah umum bersama Dr. Syafiie Syam, DEA.

15 November 2014 Akademik, Pendidikan, Umum,

Kuliah umum bersama DR. Syafiie Syam, DEA diselenggarakan oleh Jurusan Teknik Kimia Unimal (JTK). Kegiatan ini dihadiri oleh dosen dan seluruh mahasiswa/i JTK juga oleh mahasiswa teknik dari jurusan mesin, sipil, informatika dan lain-lain. Hal ini bisa dilihat dari daftar hadir peserta. Pembicara yang merupakan putra Aceh yang saat ini bertugas mengajar di Universitas Putra Malaysia adalah seorang pakar Sistem Kontrol Cerdas yang menyelesaikan S1 nya di Unsyiah, S2 dan S3 nya di Spanyol.

Kegiatan ini berlangsung menarik dan unik, karena kegiatan kuliah umum diselenggarakan dalam bahasa Inggeris. Ini merupakan kegiatan kuliah umum pertama di Universitas Malikussaleh yang penyelenggaraannya "Full English". Ketika ditanyakan kepada ketua panitia Dr. Ir. Azhari, M.Sc alasan dari penggunaan bahasa pengantar adalah bahasa Inggeris, "Agar bahasa Inggeris lebih membudaya di lingkungan Unimal sehingga mahasiswa akan terbiasa dalam suasana bahasa Inggeris. Ini penting mengingat literatur di fakultas teknik kebanyakan ditulis dalam  bahasa Inggeris dan salah satu syarat penting untuk bisa mengambil beasiswa S2 maupun S3 adalah toefl" ujarnya.

Pembicara selain menjelaskan tentang sistem kontrol juga memberikan dorongan-dorangan agar mahasiswa Unimal berani mengambil beasiswa ke luar negeri. Syafiie juga memberikan kiat-kiat untuk bisa sukses dalam belajar dan hidup di luar negeri. Tanya jawab dengan Syafiie berlangsung hangat dan menarik. Sebagian pertanyaan diajukan juga dalam bahasa Indonesia, mengingat keterbatasan peserta yang beragam dalam penguasaan bahasa Inggris